Pengunjukrasa Minta Pengikut Gafatar Dihukum Berat

Selasa, 7 April 2015 | Dilihat: 562 kali

SERAMBIONTV, BANDA ACEH – Puluhan masyarakat dari bebrbagai elemen Selasa (7/4/2015) menggelar unjukrasa ke Pengadilan Negeri Banda Aceh. Aksi ini dilakukan sesaat sebelum pengadilan menggelar sidang perdana bagi pengurus kelompok Gerakan Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar).

Pengunjukrasa berharap majelis hakim menjatuhkan hukuman berat bagi pengurus gafatar, yang disebut massa merupakan kelompok beraliran sesat.

Menurut pengunjukrasa, bila hakim tidak hati-hati, maka ini akan memunculkan organisasi lain di Aceh yang menyesatkan.

Narator:
Editor: Reza Munawir