Buruh Pelabuhan Krueng Geukueh Demo Bea Cukai

Kamis, 19 Mei 2016 | Dilihat: 244 kali

SERAMBINEWSTV.COM, LHOKSEUMAWE – Ratusan buruh dan supir truk yang bekerja di Pelabuhan Krueng Geukueh, Aceh Utara, mendemo kantor Bea Cukai, Lhokseumawe, Kamis (19/5/2016).

Puluhan truk yang mengangkut massa menghampiri kantor bea cukai tersebut.

Personil polisi dari Polres Lhokseumawe terpaksa menutup jalan Iskandar Muda, untuk menghindari kemacetan dari pengendara yang melewati jalan itu.

Buruh dan supir truk tiba di kantor bea cukai sekitar pukul 08.30 WIB, mereka menuntut pihak bea cukai jangan ada yang menghentikan aktivitas kapal import di pelabuhan Krueng Geukueh.

Narator: Achyar
Editor: Hari Mahardhika