Kapal Pesiar Mewah Artania Cruise Singgahi Sabang
Kamis, 7 April 2016 | Dilihat: 1,662 kali
SERAMBINEWSTV.COM, SABANG – Artania Cruise Hadirkan Kemewahan Pelesiran dengan Berpesiar. Tarian Guel menghentak pelataran dermaga BPKS Sabang, Rabu (7/4/2016).
Tari etnik dari Tanah Gayo itu dipersembahkan khusus oleh Disbudpar Aceh untuk menyambut para wisatawan mancanegara dari benua Eropa yang berlayar dari Singapura – Colombo.
Pagi itu sekitar pukul 09.30 WIB Artania Cruise berbendara Jerman merapat anggun di dermaga sepanjang 400 meter.
Gempita penyambutan terlihat saat kapten dan para turis disambut karangan bunga dan ikut digaet untuk menari.
Menjejakkan kaki di Artania Cruise membuat penumpang serasa lupa sedang menempuh pelayaran dengan semua kemewahan dan kenyamanan setara hotel bintang lima.