Protes Kerusakan, Warga Tanami Pisang di Badan Jalan
Sabtu, 6 Pebruari 2016 | Dilihat: 215 kali
SERAMBINEWSTV.COM, SUKA MAKMUE – Sejumlah warga di Gampong Purworejo, Kecamatan Kuala, Kabupaten Nagan Raya sepanjang Kamis (4/2/2016) siang melakukan aksi penanaman pohon pisang di atas badan jalan sepanjang satu kilometer yang ada di kawasan ini.
Pasalnya, pohon pisang yang ditanami itu diletakkan di pinggir jalan dan jumlahnya mencapai puluhan batang.
“Aksi protes yang kami lakukan bersama warga yang lain ini guna memprotes pemerintah daerah yang tak kunjung mengaspal jalan yang sudah bertahun-tahun berdebu,” kata Julis salah satu peserta aksi kepada sejumlah wartawan, Kamis siang.
Sementara itu, Polisi dan TNI turun ke lokasi guna menenangkan warga. Petugas pun mencapai kata sepakat dengan warga untuk memindahkan pohon-pohon tersebut sehingga tidak mengganggu pengguna jalan.