Kondisi Pasca Kebakaran Kantor Bank Aceh

Rabu, 22 April 2015 | Dilihat: 3,474 kali

SERAMBIONTV, BANDA ACEH – Kebakaran yang terjadi di kantor pusat operasional Bank Aceh, Rabu (22/4/2015) pagi menghanguskan hampir seluruh bagian bangunan.

Api membakar seluruh ruangan di gedung berlantai 2 itu. Bahkan, 4 unit mesin ATM dan pos satuan pengamanan yang berada di halaman kantor ikut hangus.

Sementara itu, Proses pemadaman baru dihentikan sekira 7 jam pasca kejadian, setelah api benar-benar bisa dipadamkan. Meski demikian, hingga siang hari, setidaknya masih ada dua mobil pemadam kebakaran yang disiagakan di lokasi kejadian.

Narator:
Editor: Reza Munawir