Pawai Tahun Baru Hijriyah

Minggu, 26 Oktober 2014 | Dilihat: 229 kali

SERAMBIONTV, BANDA ACEH – Pawai jalanan mewarnai momentum tahun baru 1436 Hijriyah, di Banda Aceh, Sabtu (25/10/2014).

Ribuan peserta pawai tak terkecuali anak-anak usia PAUD, turun menyesaki jalanan.

Anak-anak yang bahkan masih kategori balita ini mengelilingi jalan protokol kota Banda Aceh. Akses jalan pun ditutup selama beberapa jam.

Di Banda Aceh, puncak peringatan tahun baru 1436 Hijriyah dipusatkan di Masjid Raya Baiturrahman, dengan zikir dan ceramah agama.

 

 

Narator:
Editor: Reza Munawir